Kamis, 13 Oktober 2011

Renungan Kukusan-Halte FIB

Aku bergegas menuju kampus FIB UI pukul 11 lewat. Sudah tersusun rencana yang sangat rapi apa yang akan aku karjakan nanti. Mengambil bank soal, mengatur mentoring Pandu Budaya, menyelesaikan mengunduh film, dan mengerjakan tugas kuliah tentunya. Lama aku menunggu bis kuning datang di halte kukusan. 15 menit kemudian, bis pun datang, tidak terlalu penuh.

Karl Marx: Teori Kelas

Menurut Karl Marx, seluruh pelaku utama dari perilaku masyarakat adalah kelas-kelaas sosial. Masih menurut Marx dalam karya Manifesto Komunisnya, sejarah manusia adalah sejarah perjuangan kelas, kelas yang ‘tinggi’ akan selalu menindas kelas yang ‘rendah’ dengan berbagai cara, dan akan selalu seperti itu. Maka, untuk membebaskan segala bentuk penindasan tersebut haruslah dilakukan melalui sebuah perjuangan kelas. Permasalahannya, Marx tidak pernah sekalipun menguraikan pemikirannya tentang teori ini melalui sebuah tulisan. Namun, teori perjuangan kelas ini termuat secara implisit dalam semua teorinya yang eksplisit.

Sabtu, 01 Oktober 2011

Testamen Sukarno

Pertemuan Sukarno dan Tan Malaka pertama kali terjadi pada 9 September 1945 di rumah dr. Suharto. Sebelumnya mereka saling kenal puluhan tahun silam lewat tulisan-tulisan keduanya. Saat itu pula, secara gamblang dengan disaksikan Sayuti Melik Sukarno mengatakan bahwa dia akan mewariskan perjuangan revolusi kepada Tan Malaka jika Sukarno sudah tidak mampu lagi.